Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2022

Setetes Embun Kebahagiaan

Gambar
  Judul                : Setetes Embun Kebahagiaan   (Kumpulan Puisi) Penyair             : Jasad Susilo   , S.Pd .SD . Editor               : Pariem, S.Pd.SD, M.Pd. Sinopsis            : Buku ini merupakan kumpulan puisi yang berisi tentang ungkapan hati penyair. Terdapat harapan, motivasi, pertanyaan dan rasa yang menyelimuti. Pergulatan hati dan pengalaman yang terjadi membawanya pada proses untuk menorehkan ide-ide yang ada dalam pikiran penyair. Buku ini juga mengungkapkan pencarian makna hidup melalui proses yang panjang. Dalam buku ini menggambarkan makna yang menyentuh untuk dirasakan. Nilai-nilai universal yang diungkap dengan bahasa yang sederhana. Buku ini mengajak pembacanya untuk merenungi makna hidup secara batiniah. Diharapkan buku ini mampu mengangkat nilai spiritual agar lebih mendekat kepada Sang Pencipta. POFIL PENYAIR     Laki-laki    bernama lengkap JASAD SUSILO, S Pd.SD   ini lahir di Purbalingga

Sepenggal Harapan di Akhir Tahun

Gambar
Judul               :  Sepenggal Harapan di Akhir Tahun   (Kumpulan Puisi) Penulis            :  Suwarti   , S.Pd.SD. Sinopsis  :  Buku ini merupakan kumpulan  puisi yang menceritakan tentang harapan seseorang di tahun baru yang akan datang Bahwa di tahun yang akan berlalu dia banyak mengalami ketidak beruntungan, kesedihan, duka, dan lara. Di tahun yang akan berlalu memori-memori tersebut seakan membayangi terus. Namun ia berusaha untuk menatap masa depan di tahun baru yang akan datang akan lebih baik lagi berharap keberuntungan akan berpihak. Dalam kumpulan puisi ini di kemas dengan pembelajaran karakter yang menarik sehingga akan menambah cakrawala dan wawasan kita tentang realita kehidupan yang ada untuk menyongsong msa depan penuh harapan. Buku ini patut dibaca karena akan membawa angin segar sebagai motivasi dan inspirasi dalam menyibak nilai- nilai kehidupan .   Buku ini merupakan kumpulan   puisi yang menceritakan tentang harapan seseorang di tahun baru yang akan data

Penerapan Model Production Based Training

Gambar
  Judul               : Penerapan  Model  Production Based  Training Penulis            :  Titik Wasanti Nugrahaeni   ,  S.P Editor              : Pariem, S Pd SD. M Pd Sinopsis                 Buku ini merupakan pelaksanaan  Penelitian  Tindakan Kelas  yang telah dilaksanakan , di mana Penerapan Model   Production  Based  Training  pada mata pelajaran  produksi hasil nabati. Dalam buku ini  menggambarkan bagaimana pembelajaran dikemas secara inovatif yang di dalamnya mengandung nilai-nilai karakter  sehingga siswa di samping pandai dalam ilmu  pengetahuan juga punya karakter  dalam bersikap  dalam pembelajaran  dan dalam kesehariannya  di masyarakat. Buku ini mengajak pembaca terutama para guru dan siswa  untuk bisa menikmati dan meresapi makna pembelajaran  yang inovatif, kreatif,dan menyenangkan, sehingga pembelajaran yang dilaksanakan  nantinya tidak membosankan  tetapi melahirkan  semangat bagi guru dan siswanya. Buku ini patut dibaca karena akan membawa angin sega

Menepi Di Lubuk Hati

Gambar
  MENEPI DI LUBUK HATI   Aku pergi ke taman syurga Menuju ke peraduan cinta Mendera segala yang ada Menuju rasa bahagia   Di lubuk hati ini Terpatri cinta abadi Menepi di lubuk hati Segala rasa yang terpatri   Kau pergi tanpa pesan Diantara rasa serpihan Menembus semua kehidupan Untuk menuju masa depan   Namamu abadi di lubuk hati Tak pernah bisa diganti Hingga syurga menanti Hingga akhir nanti  

Melangkah Maju

Gambar
  Terus Melangkah Ku terus melangkah Walau langkahku mulai goyah Kesedihan datang silih berganti Meninggalkan luka di hati   Kuterus melangkah Walau mata kian pudar Dan jalanku makin gelap Sunyiku sendiri   Kuterus melangkah Walau dera kuterima Luka menancap dijiwa Seakan enggan untuk pergi   Kuterus melangkah Walau semua menjauh pergi Kuterima kenyataan dengan pasrah Bukankah hidup harus dinikmati

Hidup Sehat Penuh Pesona

Gambar
Judul               :  Hidup Sehat Penuh Pesona   (Kumpulan Puisi) Penyair            : Sukartinah   , S.Pd SINOPSIS :  Buku ini merupakan kumpulan puisi yang sebagian merupakan ungkapan hati penyair.Buku ini patut dibaca karena akan membawa angin segar sebagai motivasi dan inspirasi untuk bisa menikmati bahasa puisi , yang di dalamnya mengandung nilai-nilai karakter sehingga tercipta jiwa-jiwa yang berkarakter, terutama generasi muda yang bisa menikmati puisi dan mengambil makna nilai-nilai karakter yang ada di dalamnya, sehingga bisa menjadi modal dasar dalam hidup bernegara dan bermasyarakat.                PROFIL PENYAIR                  Perempuan bernama lengkap SUKARTINAH , S Pd. ini lahir di Purbalingga pada 27 November 1968.  Ia alumnus S1 Universitas   Siliwangi   Jurusan Guru Pendidikan Jasmani Olahraga Kesehatan dan Rekreasi  ( Penjasorkes)  Tahun 2012. Kini ia mengabdi sebagai Guru di SD Negeri 1 Tidu  Kecamatan Bukateja Kabupaten Purbalingga.  Perempuan ini beralamat

AKU BEKERJA DI SINI AKU BERKARYA

Gambar
Judul Buku          : AKU BEKERJA DI SINI AKU BERKARYA Penulis                  :  Noorlanyati Sinopsis :  Saya masih teringat waktu itu di tahun 2015 bulan April, Dinas Pendidikan Kota Semarang membuka seleksi guru PNS yang akan ditempatkan di sekolah yang akan dibuka pada tahun pelajaran baru 2015/2016. Seleksi terhadap guru yang akan ditempatkan di sekolah baru yaitu SMP Negeri 42 Semarang. Sekolah yang berada di lingkungan kampus SD RSBI (Rintisan Sekolah Berstandar Internasional) yang sekarang menjadi SD Negeri 04 Sendangmulyo Semarang. Seleksi calon guru dilakukan 2 tahap yaitu tahap seleksi administrasi pada bulan Mei 2015 dan tahap wawancara setelah lolos tahap I pada bulan Juni 2015. Seleksi dilakukan setelah mempertimbangkan calon guru yang mendaftar sebagai pengajar di sekolah yang baru akan dibuka itu sangat banyak melebihi dari target yang diharapkan. Saya masih ingat saat seleksi waktu itu,   setelah lolos seleksi administrasi (tahap I) dilanjutkan tes tertulis dan tes

Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI (Team Assisted Individualization) Pada Pembelajaran Ipa Materi Konduktor Dan Isolator Panas

Gambar
  Judul                           : Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI ( Team Assisted Individualization )   Pada Pembelajaran Ipa Materi Konduktor Dan Isolator Panas Kepengarangan          : Sapon, S.Pd., SD. SINOPSIS      Metode Team Assisted Individualization (TAI) merupakan suatu metode yang dikembangkan oleh Slavin dan Leavey pada tahun 1984, serta oleh Slavin dan Kraweit pada tahun 1985. Sedangkan menurut Casal mengungkapkan bahwa metode ini dikembangkan oleh Slavin, Leavy dan Madden pada tahun 1982.Metode Team Assisted Individualization (TAI) merupakan metode yang menkombinasikan pembelajaran kooperatif dengan pengajaran individual. Dasar metode ini adalah untuk mengadaptasi pengajaran terhadap perbedaan individual yang berkaitan dengan kemampuan siswa maupun pencapaian prestasi siswa. Individualisasi telah dipandang penting dalam metode ini khususnya untuk penerapannya dalam pembelajaran matematika, yakni pembelajaran dari tiap kemampuan yang diajarkan sebagian besar